IKLAN

Selasa, 25 Oktober 2016

Mahasiswa Prodi Teknik Elektro ITI Juara 1 Lomba Foto Kementerian Agama RI dalam Rangka Hari Santri 2016



Oleh: Adi ST.

Satu lagi prestasi nasional ditorehkan oleh mahasiswa Teknik Elektro Institut Teknologi Indonesia yakni Adityo Nugroho angkatan 2013 yang menyabet Juara 1 Lomba Foto Kategori Umum dalam Lomba Foto dan Cerpen Kementerian Agama RI dalam rangka menyambut Hari Santri 22 Oktober 2016 lalu bertemakan “Dari Pesantren untuk Indonesia”. Kebetulan juga ia merupakan anak dari pasangan pegawai ITI yang berbahagia, Bpk. Winarso, SKom dan Bu Fauziah Hanum.

Rabu, 12 Oktober 2016

Seminar "Pergerakan Industri Alat Berat di Indonesia" oleh Program Studi Teknik Mesin ITI

Oleh: Adi ST.

Ikatan Alumni Mesin Institut Teknologi Indonesia dan Prodi Mesin Institut Teknologi Indonesia akan mengadakan seminar "Pergerakan Alat Berat di Indonesia" yang rencananya akan diisi oleh pembicara-pembicara para alumni Teknik Mesin ITI. Seminar tersebut akan diadakan pada:
Hari/Tanggal : Jumat/14 Oktober 2016
Pukul           : 14.00 - 16.00 WIB
Tempat        : Aula Gedung G, lantai 3
                     Kampus ITI, Serpong, Tangerang Selatan

Senin, 10 Oktober 2016

Mahasiswa Teknik Elektro ITI Serpong Juara 1 ASEAN Skill Competition di Malaysia



Oleh: Adi ST

Satu lagi prestasi membanggakan di level internasional dibukukan oleh mahasiswa Institut Teknologi Indonesia (ITI) Serpong di tahun 2016 ini. Adalah Nanang Mustofa, mahasiswa Teknik Elektro ITI berhasil meraih juara I ASEAN Skill Competition yang diadakan di Malaysia tanggal 19-29 September kemarin. Sebelum menang di Malaysia, Nanang juga sempat mengikuti pelatihan Internet of Things di Cina selama 2 minggu sejak 10-24 Juli 2016. 

Semoga prestasi Nanang Mustofa bisa diikuti oleh mahasiswa ITI lainnya di berbagai bidang. Aamiin…

Rabu, 05 Oktober 2016

Workshop “Natural Process in Mastering English for Communication” di Kampus ITI



 Oleh: Adi ST
Pada tanggal 5 September 2016 lalu, Pusat Bahasa Institut Teknologi Indonesia (ITI Language Centre) menyelenggarakan workshop bagi para aktivis Unit Kegiatan Mahasiswa English Speakers Club (UKM ESC) yang diisi oleh Mr. Anang Sam, CHt penemu Metode Alami Menguasai Bahasa Inggris untuk Berkomunikasi. Beliau kami undang untuk memberikan wawasan bagi mahasiswa ITI pada umumnya dan aktivis UKM ESC pada khususnya di sela-sela liburan sebelum dimulainya tahun ajaran baru semester ganjil 2016/2017 ini. Acara ini juga dihadiri oleh beberapa dosen yang berminat untuk mengetahui lebih jauh metode ini.

Mr. Anang menyampaikan materinya yang mind changing itu mulai pukul 09.00 – 12.00. Jika selama ini proses belajar bahasa Inggris biasanya diawali dengan belajar tata bahasa, lalu menghafal kosa kata, diteruskan dengan membuat kalimat sehingga muncul kemampuan bahasa Inggris maka cara demikian sangat efektif membangun mental block! Jika tujuan utama kita belajar bahasa Inggris adalah untuk dapat berkomunikasi maka cara demikian justru akan menghambat munculnya kemampuan bicara kita. Karena biasanya yang terjadi adalah kita takut salah, malu atau takut ditertawakan. Jadi bagaimana solusinya?